Minggu, 08 Maret 2015

Menggunakan Layanan Surat Elektronik (E-mail)

                Surat elektronik atau e-mail merupakan layanan di internet yang paling banyak digunakan. Sebagai alat komunikasi yang murah dan cepat, e-mail memungkinkan kamu berhubungan dengan siapa saja di seluruh dunia melalui internet.

  • 1.       Struktur Alamat Internet

Alamat e-mail terdiri dari dua bagian yang dipisahkan dengan tanda axon (@). Alamat e-mail memiliki struktur pokok, yaitu nama_pengguna@nama_domain.

  • 2.       Jenis-jenis E-mail

a.       POP Mail (SMTP/POP3)
b.      E-mail berbasis web (Webmail)

  • 3.       Membuat atau mendaftar e-mail

a.       Buka browser yang ada di komputermu dan ketikkan www.gmail.com pada address bar.
b.      Setelah itu, klik tombol CREATE AN ACCOUNT yang berada di pojok kanan atas.
c.       Kemudian masukkan identitas kamu pada formulir pendaftaran dengan lengkap.
d.       Isikan kotak isian Name dan username yang diinginkan, secara otomatis akan di cek ketersediaan nama yang kamu masukkan.
e.      Setelah selesai melakukan isian, klik tombol next step.

  • 4.       Membuka E-mail

Untuk mengecek e-mail, kamu harus sign in atau login terlebih dahulu sehingga dapat melihat e-mail yang masuk ke dalam inbox atau kotak surat.

  • 5.       Menulis dan Mengirim E-mail

Menulis e-mail sama dengan mengetik teks seperti yang sering kamu lakukan di Microsoft world atau program pengolah kata lainnya. Mengetik e-mail dilakukan di kotak teks yang disediakan.

  • 6.       Mengirim File melalui e-mail

Selain dapat mengirim surat dalam bentuk teks, kamu juga dapat menyertakan file, foto, gambar, video, atau file dokumen yang lain. File tambahan ini disebut attschment atau file sisipan. Cara mengirim e-mail dengan menyertakan file attachment mirip dengan mengirim e-mail secara umum.

  • 7.       Membuka File Attchment

Kadang-kadang e-mail yang kita terima disertai dengan file attachment. E-mail yang disertai file attachment akan diberi tanda khusus di kolom status di kontak surat.

  • 8.       Menghapus Pesan

E-mail yang telah dibaca dan ditindaklanjuti kadang-kadang sudah tidak diperlukan lagi. Oleh karena itu, e-mail ini perlu dihapus agar kapasits email tidak cepat habis. Hal ini perlu dilakukan mengingat kuota e-mail yang terbats, terutama pada layanan e-mail gratis.

  • 9.       Keluar dari e-mail

Setelah selesai memeriksa, membaca, atau mengirim e-mail, akhiri proses denagan keluar atau log out dari e-mail tersebut. Caranya denagn klik tombol sign out yang ada di sudut kanan atas jendela e-mail Gmail sehingga akan keluar dari gmail.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design Downloaded from Free Website Templates Download | Free Textures | Web Design Resources